Skip to content Skip to left sidebar Skip to right sidebar Skip to footer

Bupati Lombok Utara Resmikan Gedung PEM Desa Santong Mulia  

Kayangan, Prokopim Setda KLU – Gedung Pusat Evakuasi Masyarakat ( PEM ) Desa Santong Mulia yang merupakan bantuan dari Yayasan Sheep Indonesia diresmikan oleh Bupati Lombok Utara H. Djohan Sjamsu, SH, Rabu ( 7/11/2022 ). Tampak hadir juga Wakil Bupati Danny Karter Febrianto R, ST., M.Eng, Perwakilan Yayasan Sheep Indonesia Rindang Farihan, para kepala PD terkait, Camat Kayangan Siti Rukayah, S.Pt, Kapolsek Kayangan IPTU Hadi Suprayitno, Kades Santong Mulia Hermanto Serta undangan lainnya.

Yayasan Sheep Indonesia berada di KLU sejak gempa 2018 lalu dimana sudah banyak hal yang dilakukan dalam membangun daerah salah satunya membangun Gedung Pusat Evaluasi Masyarakat (PEM) 

Mengawali sambutan Bupati Djohan menyampaikan terima kasih  kepada  Yayasan Sheep Indonesia (YSI) yang telah selesai  dalam pembangunan Gedung Pusat Evakuasi Masyarakat (PEM).

“Alhamdulillah bangunan gedung PEM ini  telah selesai dibangun semoga memiliki manfaat bagi masyarakat Desa Santong Mulia serta masyarakat Kayangan secara umum,”ucapnya.

Setelah bangunan ini diresmikan harapan Pemerintah Desa Santong Mulia beserta masyarakat terus memelihara bangunan PEM dan dapat di gunakan untuk kegiatan positif setiap harinya.

Bupati Djohan juga meminta masyarakat khususnya di Desa Santong Mulia untuk teruslah jaga kekompakan dan persatuan  untuk tetap bersatu membangun daerah.

Di tempat yang sama juga perwakilan YSI Rindang farihan menuturkan bahwa Gedung Pusat Evakuasi Masyarakat (PEM) yang dibangun oleh YSI bekerja sama dengan masyarakat setempat dimana dalam arsitektur mengusung konsep kearifan lokal.

“Bangunan gedung ini juga di lengkapi akses  bagi masyarakat yang disabilitas,”jelasnya.(val)

0 Comments

There are no comments yet

Leave a comment

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *