Skip to content Skip to left sidebar Skip to right sidebar Skip to footer

Bupati Djohan Buka Turnamen Bola Voli Antar OPD KLU

Tanjung,Prokopim Setda KLU-Pemerintah Daerah KLU menggelar berbagai kegiatan perlombaan dalam rangka memeriahkan HUT KLU ke-15 dan HUT ke-78 Kemerdekaan Republik Indonesia.

Dimana salah satu lomba yang di gelar oleh panitia bersama dengan PBVSI yakni pertandingan cabang olahraga (Cabor) voli yang melibatkan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dan Sekolah menengah atas. 

Turnamen bola voli yang berlangsung di Lapangan Tioq Tata Tunaq Tanjung ini dibuka oleh Bupati Lombok Utara H. Djohan Sjamsu, SH,pada hadi Jum’at  (11/8). Hadir juga Kapolres Lotara AKBP Didik Putra Kuncoro, SIK., M.SI, Assisten Bidang Ekbang Setda KLU Ir. Hermanto, Ketua KONI KLU H. Lalu Rodi Karyawan, M.Pd, Kepala OPD terkait serta para panitia dan pengurus PBVSI. 

Ketua Panitia HUT H. Rubain M.Si melaporkan turnamen bola voli dalam rangka memeriahkan HUT KLU dan RI pada tahun  2023 diikuti oleh 23 tim yang berasal dari OPD dan Sekolah yang ada di KLU. 

“Turnamen ini  diselenggarakan mulai hari ini dan akan diperkirakan berakhir pada tanggal 21 Agustus mendatang,”tuturnya 

Turnamen bola voli  merupkan satu dari beberapa  jenis lomba atau kegiatan yang diselenggarakan oleh panitia dalam rangka memperingati HUT KLU dan RI, dimana sebelumnya beberapa turnamen sudah dilaksanakan seperti catur, futsal, tenis meja, senam, gerak jalan serta lainnya. 

“Dimana pada tanggal  18 Agustus mendatang akan digelar lomba balap perahu (sampan) yang berlokasi di Pantai Bintang Desa Mendana,”katanya.

Sementara itu Bupati Djohan menuturkan agar setiap peserta yang mengikuti turnamen bola voli untuk selalu menjunjung tinggi sportivitas dalam bertanding dan tidak melakukan hal-hal yang dapat memancing keributan saat turnamen berlangsung.

“Lewat olahraga voli kita ciptakan pola hidup sehat,dan dengan turnamen seperti ini dapat memunculkan atlet-atlet masa depan voli masa depan Lombok Utara,” tuturnya. 

Pembukaan turnamen ini ditandai dengan servis pertama yang dilakukan oleh Bupati Lombok Utara, bersama dengan Kapolres Lotara dan Ketua Panitia HUT.(sha)

0 Comments

There are no comments yet

Leave a comment

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *